Perbaungan, Serdang Bedagai, Dalam rangka memperingati HUT ke-73 Humas Polri, Kapolsek Perbaungan, AKP S. Gurusinga, bersama jajaran Polsek Perbaungan menggelar kegiatan Jumat Barokah dengan menyasar sejumlah rumah ibadah serta melaksanakan bakti sosial di Kelurahan Simpang Tiga Pekan, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, Jumat (25/10/2024).
Kegiatan dimulai sejak pukul 09.00 WIB dan berlangsung di berbagai tempat ibadah di wilayah Perbaungan, antara lain di Gereja GPDI Bethesda, Gereja GKPS, Vihara Siong Tie Kong Pak Tie Hutcou, Vihara Avalokitesvara, serta dua masjid, yaitu Masjid Nur Sulaikha dan Masjid Nurul Huda, yang semuanya berlokasi di Kelurahan Simpang Tiga Pekan.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Waka Polsek Perbaungan IPTU W. Saragih, Kanit Reskrim IPDA T. Manik, Kanit Samapta IPDA D. Hasibuan, Kanit Binmas IPDA G. Nainggolan, Kanit Propam AIPTU Heri Siswanto, serta seluruh personel dan staf Polsek Perbaungan.
Para petugas ini turut mendampingi Kapolsek dalam menyerahkan bantuan peralatan kebersihan kepada setiap rumah ibadah yang dikunjungi.
Para petugas ini turut mendampingi Kapolsek dalam menyerahkan bantuan peralatan kebersihan kepada setiap rumah ibadah yang dikunjungi.
Wujud Kepedulian Polri dalam Membangun Toleransi dan Kebersihan Rumah Ibadah
Bantuan alat kebersihan yang diberikan Polsek Perbaungan ini merupakan simbol kepedulian Polri terhadap kebersihan dan kenyamanan rumah ibadah bagi masyarakat dari berbagai latar belakang agama.
Kehadiran Kapolsek dan jajaran disambut hangat oleh para pengurus rumah ibadah, yang turut mengucapkan selamat atas peringatan HUT ke-73 Humas Polri.
“Selamat ulang tahun ke-73 untuk Humas Polri. Terima kasih kepada Kapolres Serdang Bedagai dan Kapolsek Perbaungan yang telah melaksanakan bakti sosial ini.
Semoga Polri selalu dicintai masyarakat,” ucap salah seorang pengurus rumah ibadah, mewakili ungkapan syukur para pemuka agama yang turut hadir.
Bakti Sosial untuk Masyarakat di Kelurahan Batang Terap.
Selain memberikan bantuan alat kebersihan, kegiatan bakti sosial juga diwujudkan dalam bentuk bantuan tali asih yang diserahkan langsung oleh Kapolsek Perbaungan kepada warga masyarakat di Kelurahan Batang Terap, Kecamatan Perbaungan.
TINGGALKAN PESAN